--> Skip to main content

Tips Beli Obat Online Aman

Dalam kondisi pandemi seperti ini dan untuk keluar rumah membeli obat pun akan terasa takut, mungkin membeli obat dengan online adalah alternatif yang harus kita ambil agar obat tetap bisa kita dapatkan.

Tips membeli obat online
Tips membeli obat online

Berikut adalah beberapa tips yang dapat diterapkan untuk belanja obat online aman:

  1.     Pastikan Anda membeli di toko obat online yang terpercaya.
  2.     Jangan ragu untuk memastikan bahwa penjual telah melakukan Cek KLIK pada produk tersebut.
  3.     Beli obat di toko obat online yang juga menyediakan konsultasi obat atau kesehatan secara umum sehingga Anda bisa mendapatkan informasi lengkap tentang cara penggunaan dan efek samping obat.
  4.     Obat dengan label obat keras harus dibeli dengan menggunakan resep dokter.
  5.     Beli obat dan vitamin secukupnya.
  6.     Hati-hati terhadap penawaran online yang berasal dari sumber yang tidak terpercaya.
  7.     Ikuti protokol kesehatan dalam menerima paket produk yang dibeli secara daring.

Apabila Anda menemukan penjual obat online ilegal, segera laporkan ke HaloBPOM di nomor 1500533.

sumber : doktersehat.com
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar